Gubernur Jawa barat Ahmad Heryawan mengatakan perpaduan pesawat R80 yang dikembangkan oleh PT Regio Aviasi Industri (RAI) yang dibangun oleh mantan Presiden Indonesia BJ. Habibie, dengan aerotropolis Bandara Internasional Kertajati Jawa Barat merupakan pertemuan hebat karya anak bangsa.
"Jawa Barat bangga bisa mendukung industri pesawat karya anak bangsa!" ungkap Gubernur yang juga kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu sesaat setelah melakukan pertemuan dengan BJ. Habibie di rumah dinasnya, Bandung, Rabu (10/9).
Bersama dengan Habibie, pria yang akrab disapa Aher itu membahas rencana industri pesawat terbang R80. Habibie datang silaturrahmi ke rumah dinas Aher bersama tim dari PT RAI, termasuk anaknya Ilham Habibie.
"Ini kesempatan silaturahmi dan brainstorm soal masa depan industri dirgantara di bumi nusantara," ujar Habibie kepada wartawan.
Dalam kesempatan ini Habibie mengatakan bahwa pesawat R80 lebih hebat dari N250.
"R 80 Lebih canggih dari N250 yang terhentikan oleh IMF. Rencana 2017 atau 2018 akan First Land di Bandara kertajati Majalengka," ungkap Habibie.[dm/islamedia]