News Update :

Mayoritas Warga NU Pilih Prabowo

Lembaga survei, Lembaga Klimatologi Politik (LKP) merilis hasil survei terbaru. Dihasilkan, mayoritas warga Nahdliyin (NU), lebih memilih pasangan Prabowo-Hatta.

Ceo LKP, Usman Rachman mengatakan, dari survei yang dilakukan tanggal 19-30 Juni 2014 di 33 Provinsi seluruh Indonesia, didapatkan hasil bahwa mayoritas warga Nahdliyin akan memilih Prabowo-Hatta pada pilpres 9 Juli nanti.

"Sebanyak 48,8% warga Nahdliyin mengaku akan memilih Prabowo-Hatta jika pilpres dilakukan saat ini. Sedangkan 35,1% memilih pasangan Jokowi-Kalla dan sisanya 16,1 % belum dapat memutuskan pilihan," ujar Usman, saat Rilis Survei LKP yang bertajuk 'Analisis Potensi Pemenang Pilpres 2014' di Jakarta, Minggu (6/7/2014).

Ia juga menjelaskan, survei LKP kali ini cukup berbeda dengan hasil survei yang dilakukan akhir bulan Mei 2014. Dimana saat itu, warga Nahdliyin akan memilih Prabowo-Hatta dan Jokowi-Kalla masih berimbang.

"Dukungan warga Nahdliyin yang makin menguat terhadap Prabowo-Hatta dari hasil survei ini karena dipengaruhi figur Mahfud MD dan Rhoma Irama yang punya pengaruh besar terhadap warga Nahdliyin," katanya.

Survei ini dilaksanakan tanggal 19-30 Juni 2014 di 33 Provinsi seluruh Indonesia. Jumlah sample sebesar 1.240 responden, dengan margin of error sebesar 2,8% dengan tingkat kepercayaan 95%. [gus/inilah]
Share Artikel ini :

Related Posts:

  • Indra Sjafri Menaruh Harapan Pada Prabowo Peta politik di tanah air yang tengah menjadi trending topic di kalangan masyarakat saat ini, ternyata juga mengusik Pelatih Nasional Timnas U-19, Indra Sjafri, untuk ikut angkat bicara. Pelatih asal Sumatera Barat itu ber… Read More
  • Elektabilitas Prabowo-Hatta Kian Melambung Elektabilitas pasangan Prabowo-Hatta kian melambung dan semakin mengalahkan pasangan Jokowi-Hatta. Jika hasil tersebut bisa dipertahankan maka popularitas ini akan keluar sebagai pemenang pada Pilpres nanti. Ketua Umum Part… Read More
  • Prabowo-Hatta Siap Menang di Kandang Banteng Tim pemenangan Prabowo-Hatta mengklaim ada 19 bupati dan walikota se-Jawa Tengah yang siap memenangkan capres cawapres nomor urut 1 tersebut. Belasan kepala daerah tersebut merupakan kader parpol koalisi pendukung Prabowo-H… Read More
  • Soekarwo: Ke Surabaya Beli Jenang, Insya Allah Prabowo Menang Gubernur Jawa Timur yang juga Ketua Dewan Penasehat Tim Pemenangan Prabowo-Hatta wilayah Jawa Timur, Soekarwo akrab disapa Pakde Karwo, optimis pasangan yang diusung Koalisi Merah Putih tersebut akan menang di Jawa Timur. … Read More
  • Puluhan Anggota DPD-RI Dukung Prabowo-Hatta Puluhan anggota Dewan Perwakilan Daerah RI memberikan dukungan kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa. Dukungan tersebut diberikan setelah mereka mempelajari visi-misi yang dimil… Read More
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar