News Update :

Hasil Audit BPK Mentahkan Gembar-gembor Jokowi Sukses Pimpin Jakarta

Laporan hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan membantah kesuksesan yang digembar-gemborkan Jokowi dalam memimpin Jakarta di banyak tempat dan situasi.

BPK memberikan opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) terhadap laporan keuangan Pemprov DKI tahun 2013 seiring banyak ditemukan potensi kerugian dan pemborosan anggaran. Penilaian BPK terhadap keuangan DKI ini menurun satu tingkat dari Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang didapat tahun sebelumnya.

"Selama ini dia (Jokowi) selalu membanggakan manajemen kontrol. Manajemen kontrol mana yang dia tunjukan?," ujar Ketua DPD Gerindra DKI Muhamad Taufik, kepada wartawan di Jakarta (Jumat, 20/6).

Dia melihat pendapat BPK tersebut membuka kedok siapa Jokowi sebenarnya. Menurut dia, Jokowi yang cuti sebagai Gubernur DKI karena sibuk mengurus pencapresan, telah membodohi rakyat Indonesia, khususnya warga Jakarta. Di setiap acara debat capres, pernyataan Jokowi telah berhasil memimpin Jakarta hanya pengakuan palsu tak berdasar fakta.

"Jokowi belum berbuat apa-apa di Jakarta," imbuhnya.

Lebih lanjut dikatakan Taufik, Jokowi telah gagal mengelola keuangan DKI secara bersih dan sesuai peruntukannya. Pembelian bus Transjakarta salah satunya contohnya. Malah terkesan Jokowi menutupi korupsi Transjakarta yang dilakukan oleh salah satu tim suksesnya saat Pilgub, Michael Bimo Putranto.

"Bimo merupakan kerabatnya. Mula-mula Jokowi mengaku tidak kenal Bimo, tapi lama-lama akhirnya mengaku kenal," bebernya.[dem]

*)jakartabagus.rmol.co/read/2014/06/20/160354/Laporan-BPK-Bantah-Gembar-gembor-Jokowi-Sukses-Pimpin-Jakarta
Share Artikel ini :

Related Posts:

  • Jokowi: Antara Bajaj dan Jet Mewah Capres Jokowi dianggap sebagai pemimpin yang merakyat. Wajar jika anggapan itu muncul karena mantan Wali Kota Solo itu kerap tampil seolah apa adanya di depan publik. Kesan apa adanya tersebut sempat terganggu, Minggu (1/6… Read More
  • Pengamat: Jokowi Belum Layak Jadi Seorang Presiden Pengamat kebijakan publik Agus Pambagio, Secara tegas menilai Gubernur Joko Widodo belum layak menjadi seorang Presiden. Hal ini lantaran Jokowi belum bisa memberi bukti atas atas janjinya selama menjadi gubernur DKI Jakart… Read More
  • Anis Nilai Prabowo Sosok yang "Keras Kepala" Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menilai calon presiden Republik Indonesia Prabowo subianto adalah sosok yang "keras kepala" karena kembali ingin membenahi negeri ini dengan menghadapi semua hinaan dan ci… Read More
  • Fahri: Harusnya Jokowi Mundur, Biar Ahok Langsung Jadi Gubernur Menurut Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah, seharusnya Gubernur DKI Jakarta nonaktif Joko Widodo (Jokowi) mundur agar wakilnya Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) bisa langsung menjabat sebagai gubernur penggan… Read More
  • Pengamat: Prabowo Lebih Berpeluang Jadi Presiden Pasangan Capres-Cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dinilai lebih berpeluang memenangi pemilihan presiden 9 Juli 2014. Sebab, berdasarkan tingkat elektabilitas, pasangan Prabowo-Hatta terus menunjukkan peningkatan. "Ad… Read More
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar