Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memaknai Ramadhan 1435 Hijriyah sebagai bulan kemenangan. Kemenangan dinilai sebagai ruh atau intisari bulan Ramadhan karena setiap muslim, baik sebagai individu hamba Allah maupun sebagai komunitas beragama bisa meraih berbagai kemenangan dengan menjalankan ajaran Allah SWT dan Rasul Muhammad SAW selama bulan yang dimuliakan ini.
Demikian disampaikan Ketua Bidang Pembinaan Umat (BPU) Dewan Pengurus Pusat Partai Keadilan Sejahtera (DPP PKS) Ahmad Zainudin di Kantor DPP PKS di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (30/6).
Disamping itu, ujar Zainudin, tema “Ramadhan Bulan Kemenangan” juga dinilai selaras dengan momentum pemilihan presiden (pilpres) yang tinggal menghitung hari.”Pilpres pada Rabu, 9 April 2014 yang bertepatan dengan Ramadhan menjadi momentum harapan bagi umat Islam, karena dalam sejarah umat Islam, banyak kemenangan yang terjadi di bulan ini,” ujar Zainudin yang juga anggota Komisi X DPR RI tersebut.
Zainudin menjelaskan, banyak acara digelar oleh PKS selama Ramadhan. Hal itu dilaksanakan tidak hanya di pusat, tapi di seluruh tingkatan struktur partai hingga yang terkecil yaitu di tingkat kelurahan atau Dewan Pengurus Ranting.
Sebelumnya, ujar Zainudin, di sebagian besar daerah PKS menggelar tarhib Ramadhan atau acara-acara menyambut bulan suci ini. “Selama Ramadhan, struktur akan menggelar acara ta’jil on the road, berbuka bersama anak yatim, tokoh masyarakat, juga ulama, santunan untuk fakir miskin, dan bakti sosial seperti bazzar murah dan semcamnya,” tutur Zainudin lagi.
Ia mencontohkan pada hari ini (30/6) secara serentak di berbagai kota akan diadakan acara ta'jil on the road, atau memberikan makanan berbuka bagi kaum muslimin yang sedang di jalan, baik di kendaraan umum atau kendaraan pribadi dan kemungkinan harus berbuka di jalan.
Namun mengingat momentum pilpres juga sebentar lagi, menurut Zainudin, PKS juga akan menyelipkan pesan agar umat Islam lebih memilih calon presiden dan calon wakil presiden yang diusung oleh lebih banyak partai Islam dan banyak didukung ulama.
“Ramadhan kali ini adalah momentum untuk semakin bekerja keras membuktikan calon yang diusung umat Islam adalah calon yang dapat mengakomodasi kepentingan Bangsa,” ujar Zainudin menutup keterangannya.[sp/dm]
Home »
Berita PKS
» PKS: Ramadhan Bulan Kemenangan
0
PKS: Ramadhan Bulan Kemenangan
Related Posts:
Hidup Sederhana, Aleg PKS Ini Pilih Gunakan Motor Mungkin sosok anggota DPRD Kota periode 2014-2019, Maryaman Senda (44 Tahun), bisa jadi berbeda dengan politisi lainyanya. Jika politisi umumnya bergaya hidup mewah dan parlente, hal ini tidak terjadi pada diri Maryama… Read More
Kali ini PKS mendukung Jokowi Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) di DPR RI Hidayat Nur Wahid mengatakan, pihaknya mendukung sikap presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) yang menolak mobil mewah untuk jajaran kabinetnya mendatang. Menurut… Read More
Apa Langkah Politik Nur Mahmudi Ismail Setelah Tidak Menjadi Walikota Depok Lagi? Banyak orang yang penasaran terkait dengan kemana langkah politik Nur Mahmudi Ismail setelah “pensiun” dari Walikota Depok. Rasa ingin tahu pun terus hadir bukan lagi untuk warga kota Depok, namun juga Kader Partai Kead… Read More
Ngantor Naik Motor, Aleg PKS Tak Minder Mungkin sosok anggota DPRD Kota Serang periode 2014-2019, Maryaman Senda (44 Tahun), bisa jadi berbeda dengan politisi lainyanya. Ketika melakukan rutinitasnya ke kantor, Maryaman biasa menggunakan sepeda motor kesayan… Read More
Dulu Supir Anggota Dewan, Sekarang Jadi Anggota Dewan Sudah tidak asing lagi bila masyarakat Lebak Banten mendengar nama Yayan Ridwan. Pria kelahiran lebak pada tanggal 18 mei 1997 ini merupakan angota DPRD kabupaten Lebak periode 2014-2019. Siapa sangka dulunya adalah su… Read More
