Panglima TNI 2007-2010 Jenderal (Purn) Djoko Santoso mendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden RI periode 2014-2019.
"Saya mendukung Prabowo-Hatta sebagai capres-cawapres karena alasan ideologis dan profesional serta berdasarkan alasan hasil analisis intelijen," katanya kepada wartawan di Jakarta, Senin (2/6/2014).
Menurut Djoko Santoso, alasan ideologis adalah karena dia dan Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto sama-sama Prajurit Sapta Marga serta pendukung dan pembela ideologi negara, selain juga mempunyai visi dan misi yang sama dalam memajukan Indonesia ke depan.
Djoko Santoso dan Prabowo pernah bertugas pada kesatuan yang sama. Saat Prabowo menjadi Komandan Batalyon (Danyon) Infanteri Lintas Udara 328 Kostrad di Cilodong, Depok, Jawa Barat, Djoko Santoso mendapat kepercayaan sebagai Wadanyonnya.
Prabowo disebutnya sebagai komandan, sekaligus kawan yang cerdas dan pemberani dengan kepemimpinannya yang tegas dan selalu ingin memajukan bawahan (para prajurit) yang dipimpinnya.
Berkat kepemimpinan Prabowo yang pemberani dan inspiratif, Djoko Santoso bahkan memberi nama putera sulungnya "Pandu".
"Pandu adalah nama samaran sandi pertempuran Prabowo," kata mantan Panglima TNI itu.
Nama lengkap putra pertama Djoko Santoso itu adalah Andika Pandu Puragabaya. Dalam Pemilu Legislatif yang baru lalu Pandu terpilih dari Partai Gerindra sebagai anggota DPR dari Dapil Daerah Istimewa Yogyakarta.
Mengenai alasan profesional kenapa mendukung Prabowo sebagai Capres, Djoko santoso menjelaskan selaku mantan Panglima TNI dirinya mempunyai cara pandang yang sama dengan Prabowo, yakni mengenai pentingnya pendekatan stabilitas.
Dia mengingatkan pentingnya stabilitas yang mencakup stabilitas politik, sosial, dan keamanan serta ketertiban masyarakat untuk menjamin keamanan investasi serta mencapai keberhasilan pembangunan ekonomi dan kesejahteraan rakyat di tengah kondisi dunia yang penuh ketidakpastian.
"Khusus dari analisis intelijen, saya melihat bahwa jika Prabowo-Hatta terpilih menjadi Presiden dan Wapres 2014-2019, maka pasca-Pilpres akan terbentuk pemerintahan yang kuat, karena Prabowo Hatta mendapatkan dukungan dari mayoritas partai politik peserta Pemilu," katanya.
Djoko Santoso setelah pensiun dari TNI kemudian aktif di sejumlah kegiatan sosial, antara lain selaku Ketua Dewan Pembina Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) yang berangggotakan 4,7 juta orang, serta Ketua Dewan Pembina Federasi Pekerja Mandiri (FPM) yang mempunyai perwakilan di semua provinsi di Indonesia. [antara]
Home »
PilPres 2014
» Terinspirasi Prabowo, Djoko Santoso Beri Nama Putera Sulungnya "Pandu"
0
Terinspirasi Prabowo, Djoko Santoso Beri Nama Putera Sulungnya "Pandu"
Related Posts:
Pendukung Jokowi di Pilgub DKI Lari ke Prabowo Presidium Nasional Banteng Anti Jokowi (PN- BAJAK) mendukung Prabowo-Hatta pada Pilpres 2014. Padahal, pada Pilgub DKI 2012, PN-BAJAK mendukung Joko Widodo (Jokowi) sebagai Gubernur. Pengalihan dukungan ini dilatar belakan… Read More
Deddy Mizwar: Insya Allah Prabowo-Hatta Menang 60% di Jabar Deddy Mizwar berharap warga Jawa Barat memilih capres-cawaores yang tepat. Ia sendiri menjatuhkan pilihan kepada pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Hal itu diungkapkan Deddy di hadapan ratusan pengunjung Pasar Pal, C… Read More
Kampanye di Bali, Prabowo: Apa Kalian Mau Dipimpin Boneka? Kampanye Prabowo di Bali, 28/6/2014 (foto by @BennySedana) Capres nomor urut satu Prabowo Subianto hari ini menggelar kampanye di Bali. Prabowo mengungkapkan bahwa memimpin Indonesia tidak mudah. "Saudara- saudara sekalia… Read More
Media Center Solid, Popularitas Prabowo-Hatta Naik di Medsos Popularitas capres no satu Prabowo-Hatta sudah bisa mengalahkan Jokowi-JK di media sosial menurut situs Evello.co.id. Naiknya popularitas Prabowo-Hatta dikarenakan solidnya media center dan tim online milik mereka. Berdasa… Read More
Di Magelang, Kader PDI-P Copot Kaos Jokowi-JK dan Dukung Prabowo-Hatta Puluhan Kader PDI Perjuangan di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, menyatakan diri mendukung pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Dukungan ini mereka tunjukkan dengan pembacaan ikrar dan penco… Read More
